Mengenal Sejarah Kalimantan Lewat Wisata Museum

Avatar photo

Aditya

Mengenal Sejarah Kalimantan Lewat Wisata Museum

Kalimantan atau Borneo merupakan pulau terbesar nomor dua di Indonesia setelah Papua. Selain menyandang gelar sebagai pulau terbesar nomor dua, Kalimantan juga menyimpan banyak keanekaragaman hayati baik dari jenis tumbuhan ataupun hewan. Hal ini dikarenakan di Kalimantan terdapat banyak hutan yang masih terjaga kelestariannya. Selain hutan yang masih terjaga, beberapa wilayah di Kalimantan juga masih memeprtahankan bentuk rumah adat ataupun pakaian adat yang digunakan dalam kegiatan sehari-hari. Penduduk dan kebiasaan orang Kalimantan juga dapat dikatakan cukup unik, karena seagian besar penduduk di Kalimantan memiliki gen yang berbeda dengan gen orang Indonesia pada umumnya.

Jika anda ingin mengenal lebih dalam tentang Kalimantan dan berbagai hal yang berkaitan dengan suku, adat-istiadat, dan budaya di Kalimantan, silahkan menyimak penjabaran tentang museum-museum di Kalimantan yang menyimpan informasi terkait wilayah, suku, dan adat di Kalimantan berikut ini.

1. Museum Etnografi Kutai

Museum Etnografi Kutai
Photo by Google Maps (Ega Sadewa)

Terletak di Kutai Barat, museum ini lebih menampilkan tentang kehidupan Suku Dayak seperti ornamen-ornamen yang melingkupi keseharian hidup mereka. Di sana juga ditampilkan tentang senjata tradisional khas Kalimantan, alat-alat ritual untuk upaca tertentu, alat olah raga, dan aksesoris yang biasa digunakan oleh Suku Dayak.

Selain menampilkan barang-barang antik dan peninggalan dari jaman Kesulthanan di museum ini juga disajikan aktifitas seperti tour museum, wahana permainan, dan kegiatan semacam outbond untuk anak-anak sekolah khususnya. Tujuan diadakan kegiatan-kegiatan ini adalah untuk menjadikan mereka semakin mengenal budaya mereka sendiri dan tentunya. Museum ini juga tidak dipungut biayas masuk dan dibuka selama 24 jam.

Lokasi: Jl. Sendawar 1, Kec. Barong Tongkok, Kab. Kutai Barat, Kalimantan Timur.

2. Museum Lambung Mangkurat

Museum Lambung Mangkurat
Photo by Google Maps (Arif)

Museum berrbentuk Rumah Banjar ini menyimpan berbagai macam koleksi tentang peradaban masyarakat Kalimantan mulai dari jaman purbakala sampai jaman kerajaan menjadikan museum ini memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang berkunjung khususnya wisatawan yang menyenangi sejarah.

Museum ini lebih menampilkan bagaiamana sejarah kehidupan masyarakat Banjar seperti rumah adat, senjata tradisional, dan biorama kegiatan masyarakat Banjar saat itu. selain itu museum ini juga menampilkan benda-benda peninggalan Kesulthanan Banjar yang berkuasa di daerah tersebut.

Meskipun museum ini lebih mmemfokuskan untuk mengoleksi benda-benda peninggalan Kesulthanan Banjar, namun anda juga akan disuguhkan dengan replika situs peninggalan nenekk moyang lainnya berupa Candhi Borobudur, Candhi Prambanan, dan anda juga akan disuguhkan alat transportasi air warga Kalimantan jaman dahulu yang bernama Jukung.

Promo Tokopedia Terbaru

Lokasi: Komet, Kec. Banjarbaru Utara, Kota Banjar Baru, Kalimantan Selatan.

3. Museum Mulawarman

Museum Mulawarman
Photo by Google Maps (Lukman Nul Hakim)

Berkunjung ke Kalimantan khususnya di Tenggarong, tidak akan lengkap rasanya jika belum bertandang ke tempat penuh sejarah ini. Museum Mulawarman merupakan museum yang di bangun di atas tanah bekas istana Kesultanan Kutai Tenggarong. Di Museum ini menyajikan sejarah Kesultanan Kutai yang memiliki latar belakang islam. Museum ini didesain oleh arsitektur Belanda yang bernama Charles Marrie tidak heran bila bangunan dari museum yang merupakan bekas isatana ini memiliki gaya bercorak Eropa.

Di museum ini terdapat beberapa benda peninggalan kesulthanan seperti kitab silsilah raja-raja, peralatan perang, berbagai macam infomasi demografis- geografis Borneo, dan yang terakhir singgasana raja dan ratu. Di sini kita akan merasakan bagaimana sejarah Kesulthanan Kutai yang bercorak islam tersebut memberikan pengaruh terhadap kehidupan masyarakat di Kalimantan.

Lokasi: Jl. Tepian Pandan, Panji, Kec. Tenggarong, Kab. Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.

Apakah anda sangat tertarik untuk mengunjungi museum di atas dan ingin segera mengetahui sejarah tentang Kalimantan, jika anda tertarik untuk berkunjung sempatkan waktu luang anda di akhir pekan.

Rekomendasi

Tags